READ.ID – Diputuskannya Hamim Pou sebagai calon anggota DPR RI dari Dapil Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) mengisahkan banyak tanda tanya dimasyarakat.
Padahal posisi Hamim Pou yang memimpin Bone Bolango selama kurang lebih 13 tahun adalah modal besar Partai Nasdem memperoleh suara banyak ke DPR RI jika sekiranya Hamim Pou maju dari Dapil Provinsi Gorontalo.
Hamim Pou pun terpaksa harus mundur dari jabatanya sebagai Bupati Bone Bolango. Untuk mengisi kursi jabatan DPW Partai Nasdem Provinsi Gorontalo, DPP memerintahkan Rachmat Gobel untuk menggantikan posisi Hamim.
“Saya tunduk dan patuh atas perintah Partai Nasdem,” tegas Hamim Pou saat menggelar pertemuan dengan insan Pers, Rabu (26/7).
Hamim Pou yang juga mantan Korensponden SCTV dan Tempo itu, menepis sejumlah pertanyaan dari wartawan adanya kabar skenario mencekal langkah politik Hamim Pou di Provinsi Gorontalo.
Usai pertemuan dengan sejumlah wartawan itu, ada pesan mendalam dari bait lagu yang dinyanyikan oleh Hamim Pou, malam itu.
Lagu Tulus dengan judul Manusia Kuat dipilih Hamim untuk dinyanyikan merayakan kebersamaan bersama wartawan Gorontalo.
“Kau bisa patahkan kakiku, Tapi tidak mimpi-mimpiku. Kau bisa lumpuhkan tanganku Tapi tidak mimpi-mimpiku”