banner 468x60

Fory Naway Kukuhkan Bunda Paud se-Kecamatan Limboto

Ketua Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (Paud) Kabupaten Gorontalo, Fory Naway, mengukuhkan belasan bunda Paud se-Kecamatan Limboto, di Kelurahan Hutuo, Jumat (22/11). (Foto Pemkab Gorontalo)

READ.ID – Ketua Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (Paud) Kabupaten Gorontalo, Fory Naway, mengukuhkan belasan bunda Paud se-Kecamatan Limboto, di Kelurahan Hutuo, Jumat (22/11).

Pelantikan dan pengukuhan bunda Paud tersebut dilaksanakan pada kegiatan Nyata Dalam Pembangunan (NDP), yang dihadiri Bupati Kabupaten Gorontalo, Nelson Pomalingo, dan sejumlah Anggota DPRD Kabupaten Gorontalo, Pimpinan OPD dan Undangan lainnya.

Dalam kesempatan itu, Fory Naway juga sekaligus mengukuhkan bunda Baca tingkat Kelurahan se-Kecamatan Limboto.

“Tanggungjawab ini tolong dimanfaatkan sebaik-baiknya, demi kemajuan Paud dan minat baca bagi masyarakat. Sehingga dapat meningkatkan pendidikan anak bangsa,” pinta Fory.

Fory Naway mengatakan, pendidikan anak usia dini merupakan salah satu program penting dan menjadi prioritas pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo.

Fory juga menegaskan kepada seluruh Bunda Paud desa agar meningkatkan Kualitas Pembelajaran untuk mewujudkan kecerdasan anak.

“Mengemban tugas sebagai Bunda PAUD tidak hanya sebagai simbol, melainkan harus dibuktikan dengan kerja keras, dan tugas sebagai pelindung dan pengayom keberadaan PAUD di setiap Desa/Kelurahan,” pungkasnya. (Adv/Wahyono/Read)

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60