Idris Rahim cek aset milik Alkhairaat Gorontalo

Alkhairaat Gorontalo

READ.ID – Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim selaku Ketua Komisariat Wilayah (Komwil) Alkhairaat Provinsi Gorontalo, memimpin pendataan dan inventarisir aset milik Alkhairaat.

“Pendataan ini merupakan program kerja Komwil Alkhairaat Gorontalo dalam rangka penataan pengelolaan aset-aset Alkhairaat,” jelas Wagub Idris Rahim usai meninjau aset berupa lahan milik Alkhairaat di Desa Deme I, Kecamatan Sumalata Timur, Kabupaten Gorontalo Utara, Minggu (19/1/2020).

Idris menambahkan, pelaksanaan pendataan dan inventarisir meliputi aset yang ada pada Komisariat Daerah (Komda) Alkhairaat Kota Gorontalo, Kabupaten Gorontalo, serta Komda Gorontalo Utara. Dikatakannya, inventarisir aset tersebut bertujuan untuk memperoleh informasi dan data yang akurat tentang aset yang dimiliki oleh Alkhairaat.

Sementara itu Sekretaris Komwil Provinsi Gorontalo Hamka Husain yang turut serta pada inventarisir aset tersebut mengutarakan bahwa Alkhairaat memiliki aset yang tersebar di kabupaten/kota se Provinsi Gorontalo.

“Kami tahu di daerah-daerah itu ada aset Alkhairaat baik itu lahan pertanian maupun ternak. Tetapi aset-aset itu tidak jelas adanya,” ujarnya.

Hamka mencontohkan aset berupa lahan yang ada di Desa Deme I Kabupaten Gorontalo Utara seluas kurang lebih 200 hektar. Dari hasil peninjauan dan dialog dengan Kepala Desa Deme I, lahan tersebut tersisa kurang lebih 100 hektar.

“Padahal saya tahu persis 200 hektar itu ada dokumennya. Ternyata hari ini tinggal 100 hektar. Oleh karena itu perlu ada pendataan kembali yang dilakukan bersama oleh Komwil dan Komda Alkhairaat,” tandas Hamka Husain. (Adv/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version