READ.ID,- Diketahui Presiden RI Joko Widodo akan tiba Kamis (28/02) sore di Gorontalo. Pasar tradisional Sentral Kota Gorontalo menjadi salah satu lokasi kunjungan Presiden, persiapannya sudah mencapai 80 persen.
Pantauan Read.Id di lokasi, selain Wali Kota Gorontalo dan jajaran Pemerintah Kota Gorontalo. Tim dari Kementerian Keuangan RI, Kementerian BUMN, Kementerian Pedagangan RI juga Kementerian Koperasi dan UKM RI turut meninjau kesiapan pasar tersebut.
Kata pelaksana tugas Kadis PUPR Kota Gorontalo Meydi Silangen, ada beberapa dilakukan penataan di pasar sentral dalam rangka kunjungan Presiden.
“Diantaranya, memperbaiki plafon dan pengecetan dinding pasar dan jalan masuk pasar,” ujar Novi.
Sementara Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Gorontalo Junaedi K Demak tambahkan, dari segi lingkungan. Yakni, seluruh wilayah pasar tidak terkecuali kebersihan selokan dan toilet umm.
“Lantai dua pasar akan di pel oleh petugas kebersihan,” terang Junaedi.
Bukan hanya unsur pemerintahan daerah saja, seluruh wilayah pasar pun sudah dijaga ketat oleh Pasukan Pengamanan Presiden. Kemudian, personil TNI dan Polri yang ditugaskan di lokasi tersebut.
Wali Kota Gorontalo Marten Taha katakan, pihaknya sangat bersyukur dengan kedatangan Presiden RI.
“Kami pemerintah dan masyarakat menyambut baik kehadiran Presiden RI. Selain menjadi kabar gembira bagi pedagang dan pelaku usaha ultra mikro yang mendapatkan bantuan. Kunjungan Presiden RI ini turut menjadi kesempatan bagi kami, guna mengusulkan renovasi pasar sentral yang membutuhkan anggaran Rp 70 miliar,” tutup Marten.****