Pemkab Gorontalo Warning Batas Waktu Penyelesaian Proyek Infrastruktur

Pemkab Gorontalo Awasi Proyek Infrastruktur

READ.ID – Tak ingin menimbulkan masalah di kemudian hari, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo terus mengawasi sistem dan evaluasi diperketat serta monitoring berbagai program pekerjaan proyek di daerah Gorontalo. Hal ini dilakukan agar segala bentuk pekerjaaan proyek yang sementara jalan agar selesai tepat waktu.

Sekertaris Daerah Dr. Roni Sampir, ingatkan, semua pekerjaan proyek baik sumber dana DAU dan DAK tahun 2023 selesai tepat waktu dan diresmikan saat HUT Kabupaten Gorontalo di bulan November.


banner 468x60

“Sudah bulan oktober, sehingga berbagai pekerjaan proyek yang sementara jalan agar dimaksimalkan sehingga selesai tepat waktu,” tegas Sekda Roni saat turun melakukan monitoring dan evaluasi terhdap sejumlah pekerjaan proyek di Kabupaten Gorontalo, Rabu (18/10/2023).

Kunjungan panglima ASN itu dimulai pada lanjutan Pembangunan Rumah Sakit Dunda Limboto, Rehab peningkatan pembangunan fasiltas Pendidikan di sejumlah sekolah serta pekerjaan jalan

Ia menilai, proses lanjutan pembangunan Gedung di Rumah Sakit prosesnya on the track.

“Ketersediaan bahan ada, pekerjaan dikebut dengan cara lembur, sehingga dengan sistem ini pihak bidang teknis dan pengawas optimis progresnya selesai tepat waktu,” terang Sekda Roni.

Dilain sisi, Sekda Roni menilai ada satu pekerjaan sekolah di wilayah Kecamatan Telaga progresnya baru mendekati 30 persen, tapi setelah di kroscek pihak ketiga terus memaju progress pekerjaan, mereka optimis selesai tepat waktu.

Ia mengatakan, Pembangunan jalan di Desa Dulamayo Barat pekerjaan sampai dengan 28 Okober 2023. tetapi akan ada kompensasi pemberian waktu karena ada penambahan kegiatan volume selama 21 hari dan pekerjaan jalan itu tinggal 500 meter

“Rata rata realisasi pekerjaan pengecoran 100 meter dan ini butuh waktu satu minggu pengecoran selesai.Kita berikan semangat dan support mereka agar pekerjaan ini pun selesai,” tandasnya.

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60