banner 468x60

DPRD Provinsi Gorontalo Harap Masyarakat Masuk Dalam Program JKN

Program JKN

READ.ID – Wakil Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Sofyan Puhi berharap seluruh masyarakat untuk diikutsertakan dalam program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

Hal tersebut baik melalui BPJS Kesehatan maupun BPJS Ketenagakerjaan.

Hal ini dikatakan Sofyan Puhi, usai menghadiri penandatanganan naskah kerja sama terkait sharing pembiayaan kepesertaan JKN antara Pemerintah Provinsi Gorontalo dengan Pemerintah Kabupaten/Kota Tahun 2022, di Hotel Aston Kota Gorontalo, baru-baru ini.

“Tentunya, hal ini menjadi harapan kami, agar seluruh masyarakat di kabupaten/kota harus tercover semua”, ujar Sofyan Puhi.

Sofyan Puhi menegaskan, selama ini yang menjadi kendala pemerintah daerah baik provinsi maupun kabupaten/kota dalam menjalankan program JKN bagi masyarakat adalah keterbatasan anggaran.

Olehnya, kata Sofyan Puhi, salah satu strategi yang dilakukan DPRD khususnya badan anggaran, adalah mendorong terjadinya kerja sama antara pemerintah provinsi dan kabupaten/kota dalam hal sharing pembiayaan.

Sebab, menurut politisi Nasdem ini, hal tersebut merupakan komitmen DPRD bersama pemerintah, untuk memberikan jaminan kesehatan kepada masyarakat berdasarkan aturan dan perundang-undangan yang berlaku,.

Lebih lanjut, dirinya menambahkan, salah satu dukungan yang dilakukan pemerintah provinsi bersama DPRD yakni, dengan mengalokasikan sebagian besar anggaran yang ada di Dinas Kesehatan Provinsi untuk diserap pada pembiayaan premi BPJS.

“Nah, langkah selanjutnya tinggal penyatuan data, itu perlu kita koreksi kembali sebab kewenangannya ada di dinas yang lain”, ucapnya.

Dirinya berharap, dalam hal ini diperlukan kerja sama dengan dinas kesehatan, dalam rangka bagaimana pelaporan ataupun update data kepesertaan.

“Intinya, kabupaten/kota kami harap lebih aktif lagi mengupdate datanya, dan kita tetap mendukung hal ini”, tandasnya.

(Rinto/Read)

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60