banner 468x60

PT. Cipta Kastimndo Persada Group Siap Bantu Warga Budidaya Tanaman Serai Wangi di Gorontalo

Budidaya Tanaman Serai Wangi

READ.ID – Olahan perkebunan komoditas Serai Wangi memiliki nilai manfaat yang sangat baik bagi masyarakat Provinsi Gorontalo.

Mengingat, hasil komoditas ini mempunyai beragam manfaat, yang digunakan sebagai bahan baku industri. Mulai dari industri sabun, parfum, kosmetik, antiseptik, aromaterapi, dan sebagai bahan aktif pestisida nabati, bahkan

Hal ini dikatakan, Presiden Komisaris PT. Kastimdo Persada Group Risno Yusuf, saat membuka rapat direksi persiapan lunching dan pembinaan CV dan PT, Rabu (3/11/2021).

Risno Yusuf mengatakan, saat ini budidaya komoditas Serai Wangi sendiri mempunyai nilai ekonomi dan kaya manfaat di dunia industri.

Olehnya, sebagai pimpinan perusahaan yang bergerak dibidang budidaya Serai Wangi, dirinya meminta agar masyarakat Provinsi Gorontalo berpartisipasi dalam budidaya tanaman ini.

Terlebih, kata Risno Yusuf, tanaman Serai Wangi ini mudah tumbuh disekitar tempat tinggal masyarakat Gorontalo.

Olehnya, untuk mensukseskan budidaya tanaman Serai Wangi ini, pihaknya akan merekrut lebih dari 100 ribu petani.

“Nah, agar hal ini bisa berjalan maksimal, maka kami butuh partner kerja, dengan para petani yang mengajukan kerjasama, dan tersebar diseluruh lahan Provinsi Gorontalo”, ujar Risno Yusuf.

Menurutnya, program budidaya Serai Wangi ini akan dilaksanakan selama 25 tahun, yang akan ditinjau setiap lima tahun sekali. Bahkan, para petani yang bekerja, akan diberikan gaji sesuai dengan upah minimum pekerja (UMP) Provinsi DKI Jakarta, yakni sebesar Rp4.800.000.

Risno Yusuf pun berpendapat, jika program budidaya Serai Wangi ini sukses dijalankan oleh masyarakat, maka roda perekonomian dan kesejahteraan masyarakat akan meningkat.

“Intinya, tujuan adanya program ini dilaksanakan adalah untuk memberdayakan masyarakat Gorontalo, terutama dalam meningkatkan daya beli warga yang berasal dari hasil usaha sendiri”, tandasnya.

(Rinto/Read)

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60