Erwinsyah Ismail Ditetapkan Sebagai Ketua Demokrat Provinsi Gorontalo 

Demokrat Gorontalo

READ.ID – Erwinsyah Ismail didaulat sebagai ketua DPD I, dalam Musyawarah Daerah (Musda) ke-IV Partai Demokrat Provinsi Gorontalo, Selasa (12/10/2021).

Ditetapkannya putra mantan Gubernur Gusnar Ismail ini, setelah mengantongi rekomendasi dari enam ketua pengurus cabang kabupaten/kota se-Provinsi Gorontalo.

Kepada awak media, pria yang disapa Erwin ini mengaku, meskipun telah ditetapkan sebagai ketua umum, akan tetapi dirinya, masih akan mengikuti fit and propper test, dihadapan, Ketua Umum, Sekjen, dan OKK, terkait soal visi dan misi sebelum ditetapkan sebagai ketua.

“Setelah menjalani proses tersebut, barulah akan ditetapkan sebagai ketua DPD I, yang selanjutnya akan dilaksanalan pelantikan oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono”, ungkap Erwin Ismail .

Erwin Ismail menegaskan, berbagai upaya telah dilakukannya dalam menjalankan tugas partai. Diantaranya, dengan merekrut kaula muda, untuk bergabung bersama partai Demokrat Gorontalo.

“Jadi, komposisi kepemimpinan dalam tubuh partai Demokrat, yang pasti akan diisi oleh komponen anak muda, tanpa menyisihkan para kader senior partai”, tegas pria yang masih berusia 34 tahun.

Ditanya soal apakah, akan ada kader Demokrat yang akan maju dalam Pilgub nanti, Erwin menjawab, masih belum memastikan hal tersebut. Tetapi, Erwin Ismai tidak menampik, jika ada kesempatan tersebut, maka dirinya mengaku tidak akan mensia-siakan kesempatan tersebut, tandasnya. (Rinto/Read)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version