banner 468x60

Pemkab Pohuwato Akan Buatkan Pedoman PSBB Tingkat Kecamatan

PSBB Kecamatan

READ.ID – Bertempat di Gedung Panua, Bupati Pohuwato Syarif Mbuinga bersama Wakil Bupati Amin Haras dan jajaran Forkopimda Kabupaten Pohuwato, dimana pemerintah akan membuat pedoman penerapan PSBB tingkat kecamatan.

Menuurut Bupati sampai dengan saat ini tingkat kesadaran masyarakat sudah mulai terwujud ditengah penerapan PSBB di daerah itu.

“Data dari Dinas Perhubungan di wilayah perbatasan dengan Sulawesi Tengah, yang berada di Desa Molosipat, Alhamdulilah yang melintas hanya kendaraan membawa logistik,” jelasnya.

Hal tersebut tentu menjadi bentuk dan dampak positif dari peneraan PSBB dimana masyarakat mulai sadar dan mengurungkan niat perjalanan di masa pandemi Covid seperti ini.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Syarif juga menyampaikan beberapa gagasan dari Pemkab Pohuwato terkait pos serta hal lain untuk menyikapi banyaknya keluhan di masyarakat karena PSBB.

“Izin pak Gubernur, kami telah menyusun pedoman teknis pelaksanaan PSBB di pos Kecamatan dan Desa sesuai acuan dari Pergub,” jelasnya.

Karena sulit dihindari Kecamatan maupun Desa maupun masyarakat saat ini menginisiasi untuk membangun portal atau pintu masuk ke kecamatan atau desa.

“Sehingganya kalau tidak diatur khawatirnya menimbulkan kegaduhan di masyarakat saat PSBB,” ungkapnya.

Sebagai laporan terakhir, Bupati mengungkapkan bahwa untuk kendaraan yang melintas dari arah barat melewati Posko Paguat tidak lagi dicegat.

“Kecuali untuk kendaraan yang dari arah timur kami tetap cegat dan dilakukan periksaan,” imbuhnya. (Adv/Dodi/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60