banner 468x60

Gubernur Gorontalo Beri Insentif Bagi Tenaga Medis Tangani Corona

Insentif Tenaga Medis Corona
ubernur Gorontalo akan memberi insentif bagi tenaga medis yang menangani kasus virus Corona di daerah setempat.
banner 468x60

READ.ID – Gubernur Gorontalo akan memberi insentif bagi tenaga medis yang menangani kasus virus Corona di daerah setempat. Insentif diberikan sebagai bentuk apresiasi terhadap kinerja tenaga medis dalam upaya penanganan dan pencegahan penyebaran virus Corona.

Angin segar tersebut disampaikan oleh Gubernur Gorontalo Rusli Habibie di sela-sela kunjungannya, saat meninjau kesiapan dan fasilitas Gugus Tugas Percepatan Penanganan virus Corona di Rumah Sakit Ainun, Senin (23/03).

“Untuk tenaga kesehatan khususnya yang ada di rumah sakit di Provinsi Gorontalo, saya sudah siapkan insentif buat mereka yang telah bekerja untuk menanggulangi atau menghadapi virus Corona ini,” ungkap Rusli dihadapan para awak media.

Terkait rencana pemberian insentif tersebut, Kepala Bapppeda Provinsi Gorontalo Budiyanto Sidiki masih akan melakukan pengkajian. Selain tenaga medis RS Ainun yang menjadi kewenangan provinsi, diupayakan untuk tenaga medis di RS Aloei Saboe sebagai rumah sakit rujukan.

“Kita juga masih menghitung besaran dan kriteria penerima insentif ini, yang jelas ada niat baik dari bapak gubernur untuk memberikan insentif kepada para perawat dan dokter yang ada di garda terdepan melayani pasien. Apalagi untuk kejadian luar biasa seperti ini tidak ditanggung oleh BPJS,” beber Budiyanto.

Selain insentif, Gubernur Rusli juga tengah memesan Alat Pelindung Diri (APD) sebagai alat proteksi diri bagi tenaga medis. 1000 buah APD rencananya akan dibagikan untuk tenaga medis di Provinsi Gorontalo. BPBD juga membantu 550 masker ke RS Ainun. (Adv/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 468x60