banner 468x60

UNG Gelar Workshop Penyusunan Instrumen Monev Penyelenggaraan SPADA, untuk maksimalkan pemanfaatan LMS

UNG LMS

READ.ID – Tim Pengelola Learning Management System (LMS) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) Menggelar Workshop penyusunan instrumen monev penyelenggaran program Sistem Pembelajaran Dalam Jaringan (SPADA)

Ketua Tim Pengelola LMS UNG, Nurrijal mengatakan, workshop penyusunan instrumen monitoring dan evaluasi (monev) penyelenggaran program SPADA itu bertujuan untuk pemanfaatan Learning Management Sistem (LMS) sebagai media digital yang dapat memfasilitasi proses pembelajaran berbasis e-learning.

“Ini untuk lebih memaksimalkan lagi pemanfaatan LMS di lingkungan UNG sendiri” ungkap Nurrijal

Menurutnya, perguruan tinggi harus menyesuaikan perubahan-perubahan khususnya transformasi media pembelajaran, dan menyediakan fasilitas LMS yang mampu mendukung dan meningkatkan efektivitas pembelajaran yang lebih maksimal serta terintegrasi.

Lebih lanjut ia mengungkapkan, tujuan digelarnya kegiatan workshop itu, diharapkan dapat menghasilkan instrumen monev program pembelajaran dalam jaringan yang dapat digunakan, untuk mengumpulkan informasi serta rekomendasi penyelarasan, perencanaan, pengelolaan, pengembangan program Learning Management System (LMS) UNG yang berkelanjutan sesuai dengan kebutuhan strategi transformasi perkembangan pembelajaran di Perguruan Tinggi.

“penyelenggaraan LMS harus memiliki tata kelola yang baik agat dapat mengevaluasi program LMS tersebut yang sesuai dengan kebutuhan strategi transformasi pembelajaran pada perguruan tinggi.” Harapnya

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60