banner 468x60

6 Hari PSBB, Masyarakat di Kota Gorontalo Sudah Mulai Patuh

READ.ID – 6 hari semenjak diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), masyarakat di Kota Gorontalo sudah mulai patuh terhadap aturan yang diberlakukan.

“Jadi sebenarnya PSBB ini penerapannya mulai dari pukul 06.00-17.00 Wita masyarakat tetap beraktivitas seperti biasa. Namun alhamdulillah sampai di hari keenam ada kemajuan dari ketaatan masyarakat khususnya di Kota Gorontalo. Kami terus berupaya melakukan sosialisasi di bundaram HI, di tiap-tiap terminal, dan membagikan pamplet terkait PSBB bagi para pengguna jalan, baik roda dua, empat, maupun roda tiga,” jelas Kepala Bidang Dinas Perhubungan Kota Gorontalo,Nurhediyanti Tome, Sabtu (9/5).

Selain itu, pihaknya melakukan pengamanan dan pengendalian mulain dari pukul 17.00 sampai pada waktu yang di tentukan. Untuk pembatasan sosial masyarakat ini, terbilang juga sudah baik dan jalanan sudah mulai sepih apalagi dimalam hari. Namun semua itu harus ada kesadaran dari masyarakat itu sendiri atau lebih banyak beraktifitas dirumah saja.

“Kami paham bahwa pembatasan sosial ini cukup sulit namun aturan sudah seperti ini, sehingganya marilah kita bekerja sama saling mendukung untuk bagaimana kemudian memutus rantai penyebaran virus Covid-19 yang ada di Provinsi Gorontalo,” tuturnya.

Untuk penerapan PSBB, kata Nurhediyanti, masih tarik ulur harusnya pembatasanya operasionalnya itu kenderaan yang melintas harus di batasi, namun sampai saat ini masih di koordinasikan dengan tim gugus tugas.

“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat Provinsi Gorontalo khususnya masyarakat Kota Gorontalo mari kita sama-sama mentaati, dan mendukung PSBB yang diberlakukan dari 4 Mei sampai 17 Mei 2020. Jadi sekali lagi mari kita serahkan ini kepada Allah SWT, tetap berihtiar, dan tetap berusaha, semoga keadaan ini akan segera berakhir dan kembali seperti sebelumnya,” tutupnya. (Jef/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60